--> Memperbaiki Windows 7 Tidak Bisa Loading | Panduan Servis Komputer dan Laptop

Panduan Servis Komputer dan Laptop adalah cara memperbaiki berbagai kerusakan atau error yang terjadi pada komputer ataupun laptop yang menyangkut software maupun hardware, cara memperbaiki komputer rusak, cara memperbaiki windows error, cara memperbaiki aplikasi error, cara memperbaiki printer rusak

11/10/2012

Memperbaiki Windows 7 Tidak Bisa Loading

| 11/10/2012
Memperbaiki Windows 7 Tidak Bisa Loading - Oke, pembahasan kali ini Sabtu, 10 November 2012 adalah tentang cara memperbaiki windows 7 yang tidak bisa loading. Mumpung lagi semangat, mood lagi baik maka alangkah baiknya kalau saya segera menulis artikel ini. 

Huft.... kita kembali ngomongin masalah windows 7 yang tidak bisa loading aja deh. Jangan ngomongin hal yang berbau duit, karena bisa sangat sensitif. Hehehe....

Sering kali komputer kita menghadapi masalah tidak bisa laoding. Yaitu komputer hanya berjalan separuh jalan kemudian mandeg alias macet tidak bisa masuk ke windows. Biasanya hanya berhenti di screen welcome atau bahkan menjadi blue screen. Masalah umum yang menyebabkan komputer tidak bisa loading adalah karena rusaknya boot loader yang dimiliki windows. Nah, mari kita bahas bagaimana cara menangani boot loader windows 7 yang rusak.

Untuk memperbaiki boot loader yang rusak kita membutuhkan CD Instalasi Windows 7. Nah, silakan setting komputer anda untuk booting melalui CD. Agar komputer booting melalui CD harus disetting melalui BIOS, yaitu cari pilihan atau menu Boot Sequence pilih CD/DVD pada urutan pertama. Untuk lebih detail tentang panduan BIOS silakan buka artikel saya Panduan BIOS Terlengkap.

Oke, saya anggap anda sudah bisa melakukan booting melalui CD/DVD dengan menggunakan CD Instalasi Windows 7 sehingga muncul seperti pada gambar di bawah ini.
Silakan klik Repair yout computer. Pada jendela System Recovery Options silakan pilih system windows 7 dan klik Next. Selanjutnya akan muncul jendela seperti nampak pada gambar di bawah ini.
Klik Command Prompt.

Memperbaiki Master Boot Record

Jika anda ingin meelakukan restore master boot record, silahkan ketik perintah di bawah ini;
bootrec /fixmbr
Anda dapat juga membuat boot sector baru pada system partition dengan command silahkan ketik:
bootrec /fixboot
Hasilnya silahkan perhatikan gambar di bawah ini;

Memperbaiki Boot Loader Dengan Automated Startup Repair

Cara memperbaiki boot loader di atas adalah dengan cara manual, yaitu kita memperbaiki melalui perinta DOS, namun sayang tidak semua faham akan DOS dan perintah-perintahnya, dan terkadang karena salah ketik perintah akan membuah kerusakan yang lebih parah. Untuk menghindari hal tersebut, anda bisa menggunakan cara memperbaiki loder secara otomatis. Untuk melakukannya pada langkah klik command prompt di atas anda pilih opsi atau klik Startup Repair.

Dengan mengklik Startup Repair seperti gambar di atas maka secara otomatis komputer akan bekerja sendiri memperbaiki kerusakannya.
Untuk memperbaiki boot loader dengan cara otomatis seperti ini kita harus ekstra sabar, karena windows akan membutuhkan cukup waktu agar boot loader bisa kembali normal seperti sedia kala. Tinggal anda tunggu aja proses seperti pada gambar di atas selesai, selanjutnya silakan klik Next dan ikuti saja langkah selanjutnya sampai finish.

Nah demikian cara memperbaiki windows 7 bisa loading yang diakibatkan kerusakan boot loeader. Semoga bermanfaat, dan teruslah palajri selauk beluk dunia teknisi komputer dengan penuh kecintaan. hehehe...

Related Posts