--> Cara Mengubah Ukuran Icon Pada Desktop, Metro UI dan Explorer Windows 8 | Panduan Servis Komputer dan Laptop

Panduan Servis Komputer dan Laptop adalah cara memperbaiki berbagai kerusakan atau error yang terjadi pada komputer ataupun laptop yang menyangkut software maupun hardware, cara memperbaiki komputer rusak, cara memperbaiki windows error, cara memperbaiki aplikasi error, cara memperbaiki printer rusak

1/06/2015

Cara Mengubah Ukuran Icon Pada Desktop, Metro UI dan Explorer Windows 8

| 1/06/2015
Cara Mengubah Ukuran Icon Pada Desktop, Metro UI dan Explorer Windows 8 | Windows 8 memang sedikit unik nih, ternyata icon yang ada pada desktop, metro UI dan explorer bisa berubah ukurannya meskipun tanpa disengaja. Hal ini karena untuk mengubah ukuran (memperbesar dan memperkecil) icon ternyata sangat mudah bahkan bisa terjadi tanpa disengaja. Jadi, kalau anda mendapati icon pada windows 8 tiba-tiba berubah ukurannya baik menjadi besar maupun kecil jangan panik, di sini anda akan mendapatkan jawabannya.

Untuk mengubah ukuran icon pada Windows 8, baik itu di mode desktop, Metro UI (user interface), atau pada Windows Explorer, caranya sangat mudah yaitu dengan menggunakan kombinasi tombol Ctrl/Control di keyboard dengan Scroll yang ada pada Mouse.






Cara Mengubah ukuran Icon pada Desktop Windows 8

Select atau blok sebagian atau semua ikon yang ada di layar desktop
Tekan dan tahan tombol Ctrl (control) kemudian gerakkan scroll pada mouse ke depan atau kebelakang tergantung apakah anda ingin memperbesar atau memperkecil icon.


Cara Mengubah ukuran Icon pada Metro UI  Windows 8

Cara mengubah ukuan icon pada mode Metro UI juga sama dengan pada mode desktop yaitu dengan tekan dan tahan tombol Ctrl kemudian gerakkan tombol scroll pada mouse. Bedanya pada metro UI ini tidak perlu men-sellect atau memilih icon terlebih dahulu.




Mengubah ukuran ikon pada Windows explorer

Kalau ini sangat sama seperti pada metro UI, untuk mengubah ukuran icon di file explorer , dapat langsung menggunakan ctrl + scroll tanpa harus menyeleksi filenya terlebih dahulu.

Nah itulah cara mengubah ukuran icon pada desktop, metro UI dan explorer windows 8 yang ternyata sangat mudah bahkan bisa terjadi tanpa disengaja. Jadi sekarang kalau terjadi perubahan ukuran icon pada windows 8 tidak perlu bingung lagi. Oke coy.....

Related Posts