--> Mengenali Cara Kerja Virus | Panduan Servis Komputer dan Laptop

Panduan Servis Komputer dan Laptop adalah cara memperbaiki berbagai kerusakan atau error yang terjadi pada komputer ataupun laptop yang menyangkut software maupun hardware, cara memperbaiki komputer rusak, cara memperbaiki windows error, cara memperbaiki aplikasi error, cara memperbaiki printer rusak

4/29/2011

Mengenali Cara Kerja Virus

| 4/29/2011
HTML clipboard
Mengenali cara kerja virus perlu dilakukan agar bisa mengantisipasi virus secara efektif dan efisien. Seperti kita ketahu virus adalah program jahat yang sengaja dirancang untuk melakuka pengrusakan baik terhadap file maupun system. Dengan semakin berkembangnya Tekonologi Informasi dan Komputer, viruspun kian berkembang dengan beragam jenis dan varian.

Cara kerja virus memiliki teknik yang berbeda-beda. Berikut adalah keterangan dari berbagai macam jenis virus dan teknik menyerang yang mereka lakukan terhadap komputer..

File infector virus atau Virus File
Virus ini bekerja dengan menginfeksi file data ataupun program yang menjadi target. Apabila file yang sudah terinfeksi dijalankan, maka virus akan menyebar dan menginfeksi file-file lainnya.

Boot sector virus atau Virus boot sector
Virus ini mempunyai cara kerja yaitu menginfeksi boot sector harddisk (boot sector merupakan sebuah daerah dalam hardisk yang pertama kali diakses saat komputer dihidupkan). Jika virus boot sector ini aktif, pengguna tidak akan bisa membooting komputernya secara normal.

Multipartite virus atau Virus multipartite
Cara kerja virus ini menggabungkan teknik Virus File dan Virus Boot Sector. Jadi, tidak hanya file atau data yang terinfeksi tapi juga boot sector dalam hardisk juga ikut terinfeksi. Virus ini menimbulkan kerusakan yang sangat fatal.

Virus E-mail
Virus ini mempunyai cara kerja yaitu menyebar melalui e-mail (biasanya dalam bentuk file lampiran/attachment). Virus memiliki ciri khusus berupa ekstensi .scr, .exe, .pif, atau .bat. Apabila Virus ini aktif, maka dia akan mengirimkan dirinya sendiri ke berbagai alamat e-mail yang terdapat dalam buku alamat pengguna.

Macro virus atau Virus Makro
Cara kerja virus ini dengan menjangkiti program macro dari sebuah file data atau dokumen (yang biasanya digunakan untuk global setting seperti template Microsoft Word), sehingga dokumen berikutnya yang diedit oleh program aplikasi tersebut akan terinfeksi pula oleh macro yang telah terinfeksi sebelumnya.

Stealth virus atau Virus Siluman
Virus ini bekerja secara residensial (menetap) di dalam memori dan menyembunyikan perubahan yang telah dilakukannya terhadap file yang dijangkiti. Hal ini dilakukan dengan mengambil alih fungsi sistem jika terjadi proses pembacaan.Jika program lain meminta informasi dari bagian sistem yang telah dijangkiti virus stealth, maka virus akan memberikan informasi yang sesuai dengan keadaan sebelum terjangkiti virus, sehingga seolah-olah sistem berfungsi dalam keadaan baik tanpa gangguan dari virus komputer.

Itulah cara kerja beberapa virus yang dapat kita kenali. Mudah-mudahan dengan Mengenali Cara Kerja Virus kita bisa mengantisipasi virus tersebut agar tidak merusak file data ataupun system yang kita miliki. Untuk mengetahui Anti Virus Terbaik Sialakan Klik Disini.



Related Posts