Cara Memproteksi File dan Folder Rahasia | Cara Mengamankan File dan Folder Rahasia dari gangguan tangan-tangan jahil tidak bertanggung jawab adalah tips trik komputer yang akan saya share pada malam ini.
Mungkin anda memiliki file atau folder yang berisi banyak file rahasia. Dimana file-file tersebut hanaya anda yang berhak mengaksesnya. Misalnya password, email, script ataupun program yang akan dikomersilkan. Tentu anda tidan menginginkan file-file tersebut jatuh ke tangan yang tidak berhak. Maka langkah amannya adalah lakukan proteksi terhadap file atau folder tersebut.
Banyak cara memproteksi file dan folder yang bisa dilakukan mulai dari yang menggunakan bantuan software sampai yang tidak menggunakan software. Mengamankan file dan folder tanpa bantuan software biasa dilakukan dengan cara menghiden file dan folder yang ingin dilindungi. Namun cara ini sangat tidak saya anjutrkan, karena file atau folder yang disembunyikan bisa dengan mudah dilihat dengan hanya mengetikkan kode sederhana pada DOS. Kode untuk memunculkan file dan folder yang disembunyikan adalah ATTRIB -S -H /S/D.
Kalau anda benar-benar menginginkan mengamankan file dan folder secara serius saya sarankan gunakan software pembantu. Misalkan anda bisa menggunakan Winrar dan Winzip. Kedua software ini berfungsi untuk melakukan konfres terhadap file dan folder dengan fitur Set Pasword. Yaitu kita bisa mengemas beberapa file dan folder dalam satu kemasan dengan pengamanan password. Winrar dan Winzip ini banyak yang menggunakan kerena sudah terbukti bisa melindungi file dan folder secara aman tanpa merusak file.
Selain kedua software di atas ada juga software pilihan lainnya yang sengaja didesain secara spesifik memproteksi file saja atau folder saja. Kalau anda inign mencoba sebuah software untuk memproteksi file saja silakan download di sini dan untuk mencoba software untuk melindungi folder silakan klik di sini.
Demikian cara memproteksi file dan folder yang bisa saya share di sini. Secara pribadi berdasarkan pengalama pribadi juga, saya sarankan anda untuk menggunakan winrar saja. Software ini sangat mudah untuk digunakan. Tinggal install winrar di komputer anda. Dan apabila ingin memproteksi suatu file dan foleder lakukan cara berikut :
1. blok file dan folder yang akan anda proteksi,
2. kemudian klik kanan,
3. kemudian klik Add Archive,
4. klik Set Pasword untuk membuat pasword.
5. Klik OK.
Maka file dan folder akan dikemas dalam satu tempat yang aman dari tangan-tangan jahil. Catatan : Jangan lupa password yang anda masukkan. Bisa gawat. Hehehehe....