--> Cara Blokir Situs Pornografi Menggunakan Add On Mozilla | Panduan Servis Komputer dan Laptop

Panduan Servis Komputer dan Laptop adalah cara memperbaiki berbagai kerusakan atau error yang terjadi pada komputer ataupun laptop yang menyangkut software maupun hardware, cara memperbaiki komputer rusak, cara memperbaiki windows error, cara memperbaiki aplikasi error, cara memperbaiki printer rusak

5/19/2014

Cara Blokir Situs Pornografi Menggunakan Add On Mozilla

| 5/19/2014
Cara Blokir Situs Pornografi Menggunakan Add On Mozilla | Cara ini tentu saja tidak disarankan untuk anda yang hobi nongkrongi situs-situs porno. Hehe ... Tapi bagi anda orang tua yang ingin melindungi putra-putraninya dari situs-situs terlarang maka cara ini bisa diterapkan di komputer ataupun laptop yang biasa digunakan oleh putra-putri anda untuk mengakses internet.

Sebagai browser yang banyak digunakan oleh para netter, mozilla firlefox juga sangat memperhatikan keamanan dan kenayamanan penggunanya dari situs-situs porno yang tidak ingin muncul di halaman browsernya. Untuk bisa memblokir situs porni ini mozilla mengeluarkan sebuah add on yang berfungsi untuk memblokir situs-situs porno tersebut. Addons mozilla pemblokir situs porno ini bernama Procon Latte. Bagaimana cara menggunakannya? Ikuti tutorialnya di bawah ini.

Langkah-langkah memblokir situs porno dengan Addons Procon Latte :
1. Masuk Ke Situs Addons Mozilla :
https://addons.mozilla.org/de/firefox/addon/1803


3. Klik Add to FireFox
4. Klik Accept And Install
5. Setelah muncul kotak dialog seperti di bawah ini silakan anda klik Install Now
6. Proses instalasi seperti akan berjalan, tunggu sampai 100% kemudian Restart FireFox anda!!!

Proses intalai sudah selesai, langkah selanjutnya adalah melakukan setting terhadap addons procon latte.Untuk melakukannya silakan ikut langkah-langkah di bawah ini :

Cara Setting Addons Procon Latte
1. Klik Tools
2. Klik Add-ons, sehingga muncul kota dialog seperti dibawah ini

Pada pengaturan ini anda bisa memberikan pasword agar procon latte hanya bisa diakses anda yang mengetahui paswordnya.
3. Klik Main Filter, pada setting ini anda bisa meredirect URL yang diblokir menuju situs lain dan juga bisa memberikan pesan "Tulisan Peringatan" ketika URL tersebut dibuka
4. Klik " Edit List " di sinilah anda melakukan blokir terhada situs porno atau situs apapun yang tidak anda sukai. Tentunya anda harus memiliki daftar situs yang ingin diblokir terlebih dahulu.

Hebatnya lagi anda bisa memblokir URL (artinya tidak bisa dibuka sama sekali) atau hanya meblokir konten dari halaman situs saja. Untuk melakukannya silakan anda masukan semua kata berkonotosai porno ataupun kasar agar tidak muncul dalam halaman situs tersebut.

Nah itu adalah salah satu cara blokir situs pornografi menggunakan Add On Mozilla. Ini hanya merupakah salah satu cara, sebenarnya masih banyak lagi cara-cara yang bisa ditemupuh untuk melakukan pemblokiran terhadap situs tertentu.

Related Posts