--> Download Windows 8 Rilis Preview | Panduan Servis Komputer dan Laptop

Panduan Servis Komputer dan Laptop adalah cara memperbaiki berbagai kerusakan atau error yang terjadi pada komputer ataupun laptop yang menyangkut software maupun hardware, cara memperbaiki komputer rusak, cara memperbaiki windows error, cara memperbaiki aplikasi error, cara memperbaiki printer rusak

6/08/2012

Download Windows 8 Rilis Preview

| 6/08/2012
Microsoft sudah mengeluarkan windows 8 versi rilis preview secara resmi kemarin 1 Juni 2012. Windows 8 rilis preview ini merupakan build percobaan terakhir sebelum akhirnya microsoft akan mengeluarkan Windows 8 Release to Manufacturing (RTM) yang merupakan versi final untuk dipasang oleh produsen OEM di komputer baru.

Release Preview Windows 8 memuat puluhan ribu elemen baru  yang semuanya didasarkan pada masukan dari pengguna yang sebelumnya sudah menjajal windows 8 Consumer Release. Elemen-elemen baru tersebut termasuk fitur Bing Travel, News and Sports, penambahan opsi personalisasi pada Start Screen yang baru, serta penambahan fitur keamanan keluarga.

Tambahan lain yang menarik adalah integrasi Adobe Flash Player ke dalam browser Internet Explorer (IE) 10  di versi Release Preview Windows 8 dalam rangka optimalisasi untuk HTML5. Selain itu microsoft juga sudah meningkatkan performa  dan keamanan pada sistem operasi besutannya ini.

Salah satu elemen keamanan dalam IE 10 adalah fitur yang disebut "DO NOT TRACK" yang mampu melindungi pengguna dari behavior tracking di internet. IE 10 sekaligus menjadi browser pertama yang dilengkapi fitur tersebut.

Anda ingin menjajal kecanggilan dari windows 8 rilis preview? Silakan anda mendownloadnya via link http://windows.microsoft.com/en-US/windows-8/download. Disitu sudah tersedia dua pilihan, yaitu windows 8 64 bit dan windows 8 32 bit. Untuk ukuran lumayan besar, windows 8 64 bit sebesar 3,3 GB dab windows 8 32 bit sebesar 2,5 GB.

Serial number windows 8 rilis preview juga sudah disediakan pada halaman tersebut. Tinggal anda download filenya dan catat serial numbernya. File tersedian dalam bentuk file ISO yang harus anda burning dulu ke kepingan DVD. Setelah anda burning ke DVD baru deh anda bisa menggunakannya untuk diintap pada PC atau laptop anda. 

Related Posts